^_Ni Made Pritiyanti Dewi_^ *priti.yanti@yahoo.co.id*

Kamis, 24 November 2011

SOBAT


SOBAT

Disaat aku sendiri
Disaat sunyi sepi menyelimuti diri
Aku teringat akan kenangan manis dikala kita bersama
Persatuan kita disaat perseteruan menghampiri kita
Penderitaan kita disaat kita tak memiliki secarik kertas berharga
Namun kita tetap tertawa walau lapar, merdeka ha..ha..ha…

Sobat..
Kau hibur diriku disaat aku duka
Kau hadir disaat sengsara menimpa
Kita jalani suka dan duka bersama-sama
Kita lalui hari-hari ini dengan penuh canda tawa

Ibarat rokok tanpa api jika kita tak bersatu
Umpama benda tanpa bayangan jika kau jauh dariku
Kaulah bagian dari hidupku
Akan ku kenang kau seumur hidupku
Semoga kita bersatu untuk selamanya

Tentang Sahabatku


Tentang Sahabatku
Sahabatku adalah tetesan embun pagi
yang jatuh membasahi kegersangan hati
hingga mampu menyuburkan seluruh taman sanubari
dalam kesejukan

Sahabatku adalah bintang gemintang malam di angkasa raya
yang menemani kesendirian rembulan yang berduka
hingga mampu menerangi gulita semesta
dalam kebersamaan

Sahabatku adalah pohon rindang dengan seribu dahan
yang memayungi dari terik matahari yang tak tertahankan
hingga mampu memberikan keteduhan
dalam kedamaian

Wahai angin pengembara
kabarkanlah kepadaku tentang dirinya

Sahabatku adalah kumpulan mata air dari telaga suci
yang jernih mengalir tiada henti
hingga mampu menghapuskan rasa dahaga diri
dalam kesegaran

Sahabatku adalah derasnya hujan yang turun
yang menyirami setiap jengkal bumi yang berdebu menahun
hingga mampu membersihkan mahkota bunga dan dedaun
dalam kesucian

Sahabatku adalah untaian intan permata
yang berkilau indah sebagai anugerah tiada tara
hingga mampu menebar pesona jiwa
dalam keindahan

Senin, 14 November 2011

Hachiko




Video Mr.Bean









Tips merawat wajah


Tips merawat wajah


Tips merawat wajah – Wajah merupakan bagian yang sangat menentukan penampilan seseorang, namun tak semua orang memiliki wajah yang bersih dan cantik alami. Pada umumnya banyak orang memiliki wajah yang berminyak, terdapat flek hitam, berjerawat, komedo, kusam, atau wajah kering. Hal ini yang menjadikan minder bagi sebagian orang yang memiliki wajah yang tersebut. Namun jangan khawatir untuk hal itu, disini kami akan bahas beberapa cara untuk menghilangkan masalah-masalah yang ada pada wajah anda.
- Kulit berminyak
Untuk mengatasi kulit berminyak caranya ambil daun seledri secukupnya lalu tumbuk daun seledri tersebut hingga halus. Setelah itu rebus tumbukan dari daun seledri tersebut pada air secukupnya, tunggu hingga 15-20 menit. Kemudian setelah dingin oleskan ramuan tersebut pada wajah anda biarkan beberapa saat hingga mengering dan bilas hingga bersih. Untuk cara ini sebaiknya digunakan sebelum tidur dan saat bangun anda bisa membilasnya.

- Flek hitam

Caranya siapkan putih telur ayam yang sudah dipisahkan dari kuning telur lalu celupkan tisu yang tidak mudah sobek pada putih telur. Setelah itu oleskan tisu tersebut pada wajah yang terdapat flek hitam dan tunggu hingga mengering. Jika sudah mengering basuh wajah anda dengan menggunakan air hangat sampai bersih. Lakukan cara ini dengan rutin sampai terlihat hasilnya.
- Menghilangkan jerawat
Karena jeruk nipis mengandung citric acid yang dapat membantu menghilangkan jerawat pada wajah mungkin cara ini dapat membantu anda. Caranya siapkan perasan jeruk nipis lalu campur dengan air mawar lalu oleskan ramuan tersebut ke seluruh wajah hingga merata dan biarkan hingga mengering. Setelah mengering bilas wajah anda menggunakan air hangat. Gunakan cara ini secara rutin setiap harinya, selain menghilangkan jerawat cara ini juga dapat meremajakan kulit anda.
- Komedo
Caranya siapkan telur lalu kocok telur tersebut hingga berbusa setelah itu oleskan kocokan telur tersebut pada wajah yang terdapat komedo. Jika sudah tempelkan tisu pada olesan tersebut hingga mengering. Kalau sudah mengering angkat tisu tersebut dari wajah anda. Tisu tersebut akan mengangkat komedo yang terdapat pada wajah anda. Gunakan cara ini secara rutin hingga hasilnya benar-benar terlihat.
- Kulit kusam
Caranya siapkan parutan jagung muda dicampur parutan mentimun dan 1 sendok minyak zaitun. Jika sudah gunakan masker tersebut ke seluruh bagian wajah anda dan diamkan hingga mengering. Setelah itu basuh wajah anda menggunakan air hangat hingga benar benar bersih. Untuk hasil maksimal gunakan masker ini secara rutin dan sebaiknya gunakan sebelum tidur.
- Kulit kering
Caranya siapkan isi dari buah alpukat lalu tumbuk hingga benar benar halus. Setelah itu gunakan tumbukan dari isi buah alpukat tersebut sebagai masker untuk wajah anda. Lalu diamkan hingga benar benar mengering. Jika sudah kering basuh muka anda menggunakan air dingin karena jika menggunakan air hangat maka pori pori wajah anda akan terbuka.